Setelah selesainya proyek bronjong ini, secara ajaib muncul wisata baru di dusun cikadu yaitu kolam renang “dadakan” yg kedalaman nya hampir 2,5 meter. Berawal dari postingan ibu-ibu gokil di status wa kini merambah ke seluruh penjuru desa panimbang bahkan sampai wilayah sekecamatan cimanggu maupun luar kecamatam. Terbukti dengan berdatangan nya berbagai kalangan warga ke sungai cikawung hanya untuk sekedar mandi di sore hari. Mulai dari daerah cilempuyang sampai majenang.
Perlu di garis bawahi bahwa wisata ini tidak dipungut biaya apapun, parkir gratis, tiket masuk nihil, kotak infak pun tidak tersedia.
Hanya saja bagi kalian yg tidak mahir berenang, tidak membawa bekal kami disini menyediakan penyewaan ban dalam ukuran besar maupun kecil untuk membantu meringankan beban tubuh anda ?
Ada berbagai macam harga mulai dari 5.000-15.000 sesuai jenis dan ukuran nya.
Sedia juga aneka macam makanan dan minuman dg harga seribuan hingga 13ribuan saja.